Pasuruan Meri.co.id – Komandan Resor Militer 083 Baladhika Jaya Kolonel Inf Kohir secara resmi meresmikan program TNI AD Manunggal Air di Desa Lorokan, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan yang merupakan satu-satunya program yang diterima oleh masyarakat di Pasuruan.

Program TNI AD manunggal air ini merupakan program untuk mengatasi air bersih di daerah-daerah yang mengalami krisis air, program ini meliputi penyediaan air bersih melalui pemasangan pompa hidram (hydraulic ram pump), sumur bor, dan penyaluran air secara gravitasi.

Dalam kegiatan sore ini Danrem 083 Kolonel inf Kohir didampingi Komandan Kodim 0819 Pasuruan Letkol Arh Noor Iskak serta Persid dan Kasi-kasi di lingkungan Korem.

Komandan Resor Militer 083 Baladhika Jaya Kolonel Inf Kohir dalam kesempatan ini menyampaikan, bawah program ini untuk masyarakat yang mengalami krisis air bersih yang di gagas oleh TNI AD sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat.

“Ini program TNI AD yang di khususkan untuk masyarakat alami krisis air bersih, sebagai bentuk pengabdian dan sinergitas,” kata Kohir, Selasa (28/5) sore.

Dengan program yang dibawah melalui Korem 083 di wilayah Kabupaten Pasuruan nanti dapat mencukupi kebutuhan air bersih saat musim kemarau tiba, dimana Pasuruan ada beberapa titik yang sangat perlu mendapatkan perhatian pada musim kemarau tiba.

“Semoga adanya sumur bor ini kebutuhan air bersih dilingkungan ini dapat mencukupi, masih banyak titik di Pasuruan yang perlu mendapatkan bantuan sumur bor,” terangnya.

Kohir akan berusaha mendapatkan program sumur bor yang sama, namun melalui program dari pihak ketiga melalui CSR agar bisa dirasakan masyarakat luas akan kebutuhan air bersih.

“Saat ini melalui CSR ada dua titik namun semuanya di luar Pasuruan, semoga nantinya bisa di Pasuruan,” ucapnya.

Umar Faruq selaku Kepala Desa Lorokan menyampaikan banyak terimakasih atas bantuan sumur bor dalam program manunggal air, nantinya bisa dimanfaatkan oleh seluruh lingkungan sumur bor.

“Masyarakat sangat berterima atas sumur bor ini, ada 260 warga yang ada di sekitar lokasi akan merasakannya,” ucap Faruq.

Atas nama masyarakat desa Faruq berharap akan terus ada program sumur bor yang diberikan kepada masyarakat Pasuruan, pasalnya selam ini saat musim kemarau selalu mengalami krisis air bersih.

“Berharap ada program manunggal air lagi di Pasuruan, agar masyarakat lainnya tidak kesulitan air bersih,” tutupnya.(red)